Wakil Bupati Sleman Danang Maharsa Melepas Peserta Jalan Sehat Padukuhan Juwangen

beritabernas.com – Sekitar 1.500 hingga 2.000 warga Padukuhan Juwangen, Desa Purwomartani, Kecamatan Kalasan, Kabupaten Sleman mengikuti olahraga jalan sehat pada Minggu 18 Agustus 2024. Jalan sehat yang menempuh jarak sekitar 3 kilometer itu dilepas oleh Wakil Bupati Sleman Danang Maharsa SE dengan mengibarkan bendera start dari depan Lapangan Kemandoran RT 04/RW 01 Juwangen.

Setelah melepas peserta jalan sehat, Wakil Bupati Sleman Danang Maharsa SE bersama Panewu/Camat Kalasan, Kepala Dukuh Juwangen Aris Tri Cahyono, Ketua Panitia Wahyudi bersama tokoh masyarakat antara lain Hendricus Mulyono yang biasa disapa Mbah Mul berjalan sejauh hampir 1 kilometer hingga barat jalan Sambilegi untuk melakukan penanaman secara simbolis tanaman bunga Tabebuya di tepi jalan.

Danang Maharsa melepas peserta jalan sehat Padukuhan Juwangen, Minggu 18 Agustus 2024. Foto: Philipus Jehamun/beritabernas.com

Di sepanjang jalan yang dilalui peserta jalan sehat, Danang Maharsa yang mengenakan kaos berkrah warna hitam dipadu dengan celana warna hitam dengan kacamata hitam disapa dan disalami warga secara bergantian. Bahkan tak sedikit warga yang minta foto bersama baik dengan rombongan maupun sendirian.

Ketika melepas peserta jalan sehat, Danang Maharsa yang akan maju lagi sebagai Calon Wakil Bupati Sleman berpasangan dengan Calon Bupati Harda Kiswaya yang diusung PDI Perjuangan bersama beberapa partai pada Pilkada Sleman November 2024 mengapresiasi kebersamaan dan kekompakan warga Padukuhan Juwangen.

BACA JUGA:

Ia menilai keikutsertaan begitu banyak warga se-Padukuhan Juwangen mengikuti jala sehat tersebut menunjukkan bahwa warga sangat guyub, kompak dan memiliki rasa persaudaraan yang tinggi. Ia pun berharap kebersamaan dan kekompakan seperti ini terus dijaga dan dipertahankan dalam setiap kegiatan apapun demi kemajuan Padukuhan Juwangen.

Ketua Panitia Jalan Sehat Keluarga Wahyudi mengatakan, peserta jalan sehat kali ini luar biasa banyak mencapai sekitar 2.000 peserta dari 14 RT se-Padukuhan Juwangen. Kegiatan jalan sehat kali ini selain sebagai rangkaian kegiatan untuk memeriahkan HUT ke-79 Kemerdekaan RI, juga dalam rangka menjalin keakraban dan keguyuban warga yang sudah berjalan baik selama ini.

Danang Maharsa berjalan menuju lokasi penanaman tanaman bunga Tabebuya. Foto: Philipus Jehamun/beritabernas.com

“Kegiatan ini untuk membuat warga tambah guyub, apalagi sekarang masa-masa menjelang Pilkada diharapkan warga tetap guyub,” kata Wahyudi.

Wahyudi juga mengapresiasi partisipasi warga perumahan yang ada di Padukuhan Juwangen. Mereka berbaur dan terlibat aktif, bahkan dalam jumlah yang cukup banyak.

Selain jalan sehat dan penanaman tanaman bunga Tabebuya, juga digelar bazar UKM dan hiburan hingga pembagian ratusan doorprize dengan 4 hadiah utama berupa kulkas, mesin cuci dan dua sepeda. Usai jalan sehat, warga kembali ke Lapangan Kemandoran Juwangen menikmati aneka hiburan yang diselingi pembagian hadiah kejutan atau doorprize. (lip)


There is no ads to display, Please add some

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *