Menkeu Sri Mulyani Berbagi Strategi Atasi Krisis dengan Menkeu dan Gubernur Bank Sentral G20

beritabernas.com – Rangkaian pertemuan tingkat Menteri Keuangan (Menkeu) dan Gubernur Bank Sentral G20 di Bali berakhir Sabtu 16 Juli 2022 sore. Dalam pertemuan itu, Menkeu Sri Mulyani berbagi pengalaman dan strategi Indonesia dalam mengatasi krisis.

Menurut Menkeu Sri Mulyani, dalam menyelesaikan suatu tantangan, kita perlu melihat lebih jauh untuk menemukan jalan keluar terbaik. Prinsip ini telah diterapkan Indonesia sejak pandemi Covid-19 melanda hingga kini disusul krisis pangan dan energi.

“Krisis-krisis tersebut mengajarkan bahwa tantangan luar biasa ini juga perlu direspons dengan langkah yang luar biasa,” kata Menkeu Sri Mulyani dikutip beritabernas.com dari akun instagramnya.

Pada seminar G20: Macroeconomic Policy Mix for Stability and Economic Recovery, Jumat 15 Juli 2022, Menkeu Sri Mulyani menceritakan strategi Indonesia dalam menghadapi krisis global saat ini kepada para delegasi negara G20 yang hadir.

Ia memberi contoh, selama pandemi Covid-19 berlangsung, Indonesia fokus melakukan reformasi struktural yang tak hanya menyoroti permasalahan dari sisi keseimbangan suplai dan permintaan yang menyebabkan terjadinya krisis.

https://www.instagram.com/smindrawati/

Namun, menurut Menkeu Sri Mulyani, Indonesia berusaha mengatasi lebih jauh pada permasalahan struktur ekonomi yang dimiliki, dari segi infrastruktur, kualitas SDM yang mencakup pendidikan dan kesehatan serta hal lain yang dapat meningkatkan produktivitas masyarakat dan ekonomi.

Strategi ini juga diimbangi dengan kebijakan toleransi defisit fiskal lebih dari 3 persen dan komitmen untuk mengkonsolidasikannya kembali dalam jangka waktu 3 tahun.

“Kepada para kolega delegasi yang hadir saya sampaikan inilah langkah penyelamatan yang membuat Indonesia mampu bertahan hingga saat ini. Saya harap pengalaman-pengalaman yang dibagikan dalam pertemuan ini dapat membuat kita saling belajar satu sama lain, baik dari sisi negara maju maupun berkembang. Dengan saling berbagi dan membantu, semoga kita lekas bangkit dan pulih bersama,” kata Menkeu Sri Mulyani. (lip)


There is no ads to display, Please add some

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *