beritabernas.com – Keren. Jawa Tengah kini punya 3 jembatan gantung. Selain sebagai sarana penghubung dua wilayah, jembatan gantung tersebut juga bisa menjadi obyek wisata.
Menurut Kementerian PUPR, pada bulan Mei 2022 Kementerian PUPR telah menyelesaikan pembangunan 3 buah jembatan gantung di Provinsi Jawa Tengah.
Ketig jembatan gantung yang dibangun sejak tahun 2021 tersebut adalah Jembatan Gantung Sidareja dan Tanalum di Kabupaten Purbalingga masing-masing sepanjang 96 meter serta Jembatan Gantung Nagasari-Suwidak di Kabupaten Banjarnegara sepanjang 60 meter.
“Keberadaan jembatan gantung tersebut akan meningkatkan konektivitas antar desa dan perekonomian masyarakat lokal,” cuit Kementerian PUPR dikutip beritabernas.com di akun instagramnya.
https://www.instagram.com/kemenpupr/
Sementara menurut seorang warganet, Charis di akun instagram @charis_pratam, jembatan gantung juga ada di Kabupaten Tegal. “Di kabupaten tegal juga ada…Sebelah selatan makam ki gede sebayu,” tulis Charis di kolom komentar. (lip)

