Gandeng Tokoh Pramuka, KGMI dan KYM Gelar Even Menulis True Story

beritabernas.com – Dalam upaya menggelorakan budaya menulis dan turut memeriahkan ulang tahun ke-63 Gerakan Pramuka, Komunitas Gemar Menulis Indonesia (KGMI) dan Komunitas Yuk Menulis (KYM) pimpinan Vitriya Mardiyati menggelar even Menulis Kisah (True Story) dengan tema Asyiknya Menjadi Pramuka pada 6-31 Agustus 2024.

Ketua KGMI Sutanto menjelaskan, even istimewa ini berkolaborasi dengan GKR Mangkubumi (Ketua Kwarda Gerakan Pramuka DIY), Dr Y. Sarimurti Widiyastuti SH M.Hum (Andalan Nasional Bidang Organisasi dan Hukum), drh Sri Budoyo (Sekretaris Kwarda Gerakan Pramuka DIY), Hj Emi Masruroh SPd (Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Bantul).

Latar belakang peserta bebas (anggota pramuka maupun bukan anggota pramuka) dalam berbagai usia. Setiap peserta menulis kisah nyata (true story) dengan tema Asyiknya Menjadi Pramuka. Panjang tulisan maksimal 2 lembar A4, font Times New Roman 12, spasi 1,5 margin normal (sudah termasuk bionarasi maksimal 5 baris).

BACA JUGA:

“Tulisan tidak boleh mengandung unsur SARA, pormografi, dan menjelek-jelekkan seseorang. Karya merupakan karya asli, tidak plagiat, dan belum pernah di publish,” imbuh Sutanto.

Sutanto yang juga Duta Literasi Bantul menambahkan, masing-masing peserta sudah melakukan self editing. Nantinya tulisan yang memenuhi syarat akan diterbitkan menjadi buku. Karya dikirim melalui google form paling lambat 31 Agustus 2024 pukul 23.59

“Peserta yang tulisannya lolos akan mendapatkan sertifikat sebagai penulis,. Namun  syaratnya membeli minimal 1 buku,” kata Sutanto. (*)


There is no ads to display, Please add some

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *