Informatics Expo Mendorong Mahasiswa Prodi Informatika UII Semakin Bersemangat dalam Berkarya

beritabernas.com – Program Studi (Prodi) Informatika, FTI UII menggelar Informatics Expo Vol 2 tahun Akademik 2023/2024 secara meriah di Sleman City Hall (SCH) Yogyakarta.

Informatics Expo yang biasanya diadakan pada akhir semester dan digelar untuk kedua kalinya ini diadakan guna mendorong mahasiswa Prodi Informatika FTI UII agar semakin bersemangat dalam berkarya.

Menurut Dhomas Hatta Fudholi ST M.Eng PhD, Ketua Program Studi Informatika, Program Sarjana FTI UII, melalui Informatics Expoexpo ini, masyarakat bisa tahu bahwa mahasiswa Informatika UII memiliki potensi. Karya yang mereka pamerkan bisa menjadi batu loncatan untuk meraih kesuksesan.

BACA JUGA:

Expo yang dibuka untuk umum ini disambut dengan antusias oleh masyarakat. Dengan mekanisme voting sebagai penentu tim pemenang dari tiap booth, tercatat lebih dari 800 suara yang diterima. Hal ini menunjukkan betapa tingginya antusiasme masyarakat terhadap Informatics Expo kali ini.

Dikatakan, Informatics Expo merupakan kegiatan rutin tiap semester guna mendorong mahasiswa semakin bersemangat dalam berkarya. Mereka memamerkan tugas besar dari beberapa mata kuliah yang dikuti tiap semester. Pada expo kali ini, ada 19 tim dari mata kuliah Fundamen Pengembangan Aplikasi, 20 tim dari mata kuliah Pengembangan Sistem Informasi serta tambahan untuk mata kuliah Grafika dan Multimedia.

Mahasiswa Prodi Informatika, FTI UII ikuti Informatics Expo di Sleman City Hall. Foto: Jeri Irgo

Berbeda dengan expo sebelumnya, expo kali ini tidak hanya memamerkan karya mahasiswa pada semester ini saja, tetapi juga karya mahasiswa semester sebelumnya dan karya dari dosen UII. Dalam expo kali ini, dda booth khusus AI dan gaming zone yang menarik sebagian besar pengunjung. Selain itu ada pula booth khusus karya salah satu tim dari tahun sebelumnya, SampahMas yang telah meraih beberapa sertifikat penghargaan.

Pada AI Corner, pengunjung bisa mengetahui apa saja teknologi AI yang sedang populer saat ini. Mereka bisa mencoba AI tersebut saat itu juga, seperti salah satunya berdiskusi dengan AI menggunakan audio. Sedangkan pada Game Centre, pengunjung bisa mendapatkan experience yang menyenangkan dengan mencoba berbagai game yang telah dikembangkan oleh mahasiswa Informatika UII. Ada 10 game yang ditampilkan yang dibagi dalam 3 sesi. 

Para mahasiswa Prodi Informatika, FTI UII yang memamerkan karyanya di Informatics Expo di Sleman City Hall. Foto: Jeri Irgo

Ketua Prodi Informatika UII mengatakan, expo ini menjadi batu loncatan oleh mahasiswa-mahasiswa untuk meraih kesuksesan. Tiap tahun, ada beberapa karya yang dilirik oleh ahli, salah satu karya yang dilirik oleh programmer di salah satu software company pada expo kali ini adalah ExaTrain dari mata kuliah Pengembangan Sistem Informasi.

ExaTrain merupakan platform edukasi yang dikembangkan untuk mengatasi masalah dalam pemeriksaan soal esai yang memakan banyak waktu dan tenaga serta meningkatkan kemampuan mahasiswa dengan mengerjakan soal esai. Dengan dilengkapi Llama versi 3, aplikasi ini bisa memeriksa dan menentukan nilai dari jawaban pengguna. Selain itu ada visualisasi data untuk progress mahasiswa, meneliti tingkat kesulitan tiap soal, dan sebagainya. (lip)

= = =


There is no ads to display, Please add some

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *