beritabernas.com – Penyuluh Agama Katolik Kankemenag Kota Yogyakarta berkolaborasi dengan Ibu-Ibu Lingkungan St Alfonsus Jatimulyo, Paroki Albertus Agung Jetis dan Biara Misionaris Para Rasul Kudus (MSA) melaksanakan pembinaan iman bagi Warga Binaan (Wabin) Kristiani Kelas 2A di Rutan Wirogunan Kota Yogyakarta pada, Selasa 25 Pebruari 2025.
Pembinaan iman dikemas dalam Perayaan Ekaristi Kudus yang dipimpin Romo Yohanes Ebiet Toring MSA. Dalam homilinya, Romo Ebiet memberi motivasi dan dorongan kepada jemaat yang hadir untuk yakin dan percaya kepada Tuhan.

Sebab, Allah yang diimani adalah Allah yang berbelaskasih dan Maharahim. “Siapa pun kita, apa pun masalah kita, jika dengan rendah hati datang kepadaNya maka kita akan dijunjung tinggi di akhir hidup kita,” kata Romo Yohanes Ebiet Toring.
BACA JUGA:
- Karya Keselamatan Kristus Diperingati oleh Gereja Katolik dalam Perayaan Sepanjang Tahun
- Penyuluh Katolik Rakor dengan Pimpinan Dinas Sosial Terkait Peningkatan Pelayanan Iman Lansia Kristiani
Dikatakan, menjadi pengikut Tuhan memang ada tantangan. Tantangan itu bisa dari dalam diri sendiri maupun dari luar. Menjadi pemimpin harus menjadi pelayan. Anak kecil itu tergolong orang lemah, tak berdaya serta polos. Mereka tidak punya kuasa dan kekayaan. Tuhan memakai orang-orang lemah dan tak berdaya untuk menjadi tanda kehadiranNya di tengah-tengah kita. “Apakah kita peduli dengan saudara kita yang lemah dan kecil?” tanya Romo Yohanes Ebiet.
Peserta yang terlibat dalam Misa Kudus kali ini sebanyak 31 orang terdiri dari 22 Wabin, 5 ibu dari Lingkungan St Alfonsius, Rm Yohanes Ebiet Toring MSA dan dari Kemenag Kota Yogyakarta yakni V Tatik Trijati Ningsih S.IP MSc, FM Padhari Djati Martiwi SH dan Edelbertus Jara S.Fil. (Edelbertus Jara)
There is no ads to display, Please add some