beritabernas.com – Jalan Tol Cileunyi–Sumedang–Dawuan (Cisumdawu) Seksi 1 hingga Seksi 4 akan diupayakan selesai dan dapat dioperasikan saat Natal dan Tahun Baru 2022.
“Terus semangat untuk menyelesaikan main road pada semua Seksi 2, 3 dan 4. Kita upayakan Insyaallah bisa selesai dan dioperasikan selambatnya Desember 2022. Ini harus diupayakan sekuat tenaga,” kata Menteri PUPR Basuki Hadimuljono saat meninjau pembangunan Tol Cisumdawu, Kamis (22/9/2022).
Dikutip beritabernas.com dari akun instagram Kemen PUPR, Menteri Basuki juga menginstruksikan penambahan parking bay pada titik-titik yang memiliki pemandangan bagus agar masyarakat dapat menikmati pemandangan sekitar Gunung Tampomas.
Dengan panjang total 63 km, Jalan Tol Cisumdawu terdiri dari 6 seksi. Seksi 1 Cileunyi-Pamulihan (11,45 km) telah beroperasi sejak Januari 2022, progres Seksi 2 Pamulihan-Sumedang (17,05 km) sudah mencapai 94,7 persen dan Seksi 3 Sumedang-Cimalaka (4,05 km) sudah rampung. Sementara Seksi 4 Cimalaka-Legok (8,20 km), progres seksi 4A mencapai 87,93 persen dan Seksi 4B 58 persen.
“Keberadaan Jalan Tol Cisumdawu sangat penting untuk efektivitas operasional Bandara Kertajati, Pelabuhan Patimban, serta pengembangan ekonomi kawasan Pantura Jawa Barat,” kata Menteri Basuki.
https://www.instagram.com/kemenpupr/
“Ini ditunggu2 min…. Mau ke bandung masih harus muter ke cikampek hadehhhh….,” komentar Amin T Widyo Inspirator pemilik akun instagram @amentwidyo di kolom komentar. (lip)
There is no ads to display, Please add some