Ketua DPP KGN Jajaki Kerjasama dengan Petani Profesional untuk Program Ketahanan Pangan

beritabernas.com – Ketua Umum DPP KGN (Kita Ganjar Nusantara) Boyke Hasiholan Simanjuntak menjajaki kerjasama dengan petani profesional di Dusun Cupuwatu, Purwomartani, Sleman untuk merealisasikan program ketahanan pangan yang dicanangkan KGN.

Sebagai langkah awal, Ketua Umum DPP KGN Boyke Hasiholan bersama sejumlah pengurus DPP KGN lainnya melihat langsung tanaman cabai dan padi di lahan milik petani profesional Paulus Wahudi dan Haji Suyanto, keduanya kakak beradik, di Dusun Cupuwatu, Purwomartani, Kalasan, Sleman, Minggu 12 Maret 2023 siang.

Ketua Umum DPP KGN Boyke Hasiholan bersama Wahyudi menyusuri pematang sawah melihat lahan cabai dan padi, Minggu 12 Maret 2023. Foto: Philipus Jehamun/beritabernas.com

Menurut Boyke Hasiholan, KGN yang merupakan salah satu organ relawan pendukung Ganjar Pranowo sebagai capres pada Pilpres 2023 berkomitmen mendukung program pemerintah dalam upaya menjaga ketahanan pangan di tengah ancaman krisis pangan global.

Hal ini juga sejalan dengan komitmen dan program Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo yang memperkuat ketahanan pangan dengan di Jawa Tengah demi mendukung ketahanan pangan secara nasional.

BACA JUGA:

Untuk merealisasikan program ketahanan pangan yang dilakukan KGN, DPP KGN akan menjalin kerjasama dengan sejumlah petani profesional seperti Wahyudi dan Haji Suyanto yang selama ini sukses menjadi petani setelah keduanya pensiun dari PNS.

Haji Suyanto di lahan cabai miliknya di Dusun Cupuwatu, Purwomartani, Minggu 12 Maret 2023. Foto: Philipus Jehamun/beritabernas.com

“KGN ingin bekerja konkrit atau nyata guna mendukung program pemerintah di bidang ketahanan pangan. Kami tidak ingin relawan hanya sebagai penggembira tapi harus punya program nyata yang menyentuh kepentingan seluruh rakyat,” kata Boyke Hasiholan yang tiba di Jogja hari Jumat 10 Maret 2023 malam untuk meresmikan Rumah Juang DPC KGN Sleman dan Rumah Juang DPC KGN Kulonprogo serta penjajakan kerjasama KGN dengan petani profesional untuk mewujudkan program ketahanan pangan.

Siap bekerjasama

Paulus Wahyudi dan Haji Suyanto mengatakan meski mereka tidak berpolitik, namun mereka siap bekerjasma dengan siapa pun, termasuk dengan KGN, untuk merealisasikan setiap program yang menyentuh kepentingan seluruh rakyat, seperti program menjaga ketahanan pangan.

Sebab, menurut Wahyudi yang mantan PPL (penyuluh pertanian lapangan) ini, pangan menyangkut kepentingan seluruh rakyat, apapun latar belakang politiknya. Karena semua pasti butuh makan, kapan pun dan dimana pun. Karena itu, pangan harus selalu tersedia untuk memenuhi kebutuhan seluruh rakyat.

Padi yang menguning siap panen di lahan sawah milik Wahyudi di Cupuwatu, Purwomartani, Minggu 12 Maret 2023. Foto: Philipus Jehamun/beritabernas.com

Karena itu pula, Wahyudi maupun Haji Suyanto, mendukung program ketahanan pangan yang dilakukan KGN dan siap bekerjasama minimal memberikan sumbang saran dan pendampingan dalam pelaksanaan program tersebut.

“Petani tidak berpolitik, tapi kami siap mendukung dan bekerjasama dalam melaksanakan program ketahanan pangan karena pangan menyangkut hajat hidup seluruh umat manusia,” kata Haji Suyanto yang merupakan pensiunan PNS sebagai guru. (lip)


There is no ads to display, Please add some

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *