beritabernas.com – Penyelenggara Katolik Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sleman mengadakan pertemuan dengan beberapa tokoh umat yang pernah berkarya di Bimas Katolik Kankemenag Kabupaten Sleman. Kegiatan diadakan di Resto 3 Raja, Jalan Kayen Raya, Condongcatur, Sleman pada Senin 18 April 2022. Salah satu agenda kegiatan adalah membahas Rencana Pelaksanaan Bimbingan Keluarga Katolik.
“Kehadiran para tokoh umat, sekaligus bapak dan ibu purnakarya menjadi merupakan momentum yang menarik. Pertemuan dan perjumpaan selalu memberikan inspirasi dan menggali informasi terkait pelaksanaan bimbingan keluarga Katolik di wilayah Kabupaten Sleman,” tutur CB. Ismulyadi, SS. MHum, Penyelenggara Katolik Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sleman.
“Semoga kegiatan seperti ini dapat diteruskan dan menjadi sarana untuk menjalin semangat persaudaraan dan kekeluargaan, juga meneguhkan keluarga kita,” kata CB. Ismulyadi dalam rilis yang dikirim kepada beritabernas.com, Senin 18 April 2022.
Beberapa peserta menyampaikan kesan dan pesan. Fransiskus Xaverius Didik Anang Mertanto, Penyelenggara Katolik periode tahun 1998-2000, misalnya, mengatakan, kegiatan seperti ini mengingatkan agar kita tetap bersemangat. Kita bisa dan semua akan indah pada waktunya.
Sementara Agustinus Gandung Sukaryadi, Penyelenggara Katolik periode tahun 2000-2006.
menyampaikan, acara ini sangat baik dan sebetulnya diharapkan. Sebagai pribadi yang pernah berkarya di lingkungan Penyelenggara Katolik Kementerian Agama, kita tetap dipanggil dalam pelayanan dan pewartaan Gereja, juga dalam karya pendampingan bagi keluarga.
“Keluarga dan anggota keluarga perlu menjaga kesehatan mental. Kondisi mental yang baik akan memberikan pengaruh pada kesehatan badan,” tutur Y Munarti, purnakarya tahun 2011 guru Pendidikan Agama Katolik.“Acara ini menjadi salah satu contoh upaya menyegarkan diri kita. Saya senang bisa hadir dalam acara ini,” lanjutnya. (lip)
There is no ads to display, Please add some