Mudik ke Tawangmangu, Ganjar Pranowo: Sejarah Jangan Sampai Dilupakan

beritabernas.com – Pada libur Idul Fitri 1443 H ini, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mudik Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah. Tawangmangu merupakan tempat kelahiran Ganjar Pranowo.

Menurut Ganjar Pranowo, ia mudik ke Tawangmangu agar tidak melupakan sejarah riwayat keluarga. Apalagi rumah tempat ia lahir merupakan saksi.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo saat mudik ke kampung halaman tempat kelahirannya di Tawangmangu, Karanganyar, Jawa Tengah, Selasa 3 Mei 2022. Foto: Twitter@ganjar_pranowo

“Sejarah memang jangan sampai kita lupakan. Apalagi sejarah riwayat keluarga. Rumah ini jadi saksi. Alhamdulillah sejak kemarin bisa mudik ke Tawangmangu, tempat kelahiran yang sangat menawan,” cuit Ganjar Pranowo dikutip beritabernas.com di akun twitternya.

Ganjar Pranowo mengaku senang bisa keliling desa wisata di sekitar tempat kelahirannya. Suasananya sangat eksotis dan menenteramkan hati.

Selain ada acara keluarga, seneng banget rasanya bisa sekalian keliling desa wisata di sekitar ini. Eksotis sekaligus menentramkan. Kapan2 kamu mesti ke sini, ke Tawangmangu. Siapa yg mau kamu ajak? Tag ya,” tambah Ganjar Pranowo.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo disambut sanak saudara saat mudik ke kampung halaman tempat kelahirannya di Tawangmangu, Karanganyar, Jawa Tengah, Selasa 3 Mei 2022. Foto: Twitter@ganjar_pranowo

“Mantap Pak… Semoga Tuhan mengabulkan Doa orang orang yang mencintai Bapak hingga tiba saatnya Estafet kepemimpinan Negara ini tiba ke Bapak tentunya dengan harapan Semoga Negara ini semakin baik kedepannya. Amin,” komentar Siantarman pemilik akun twitter @mangunsong63 di kolom komentar. (lip)


There is no ads to display, Please add some

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *