Persatuan Sepakbola Ngada Yogyakarta Gelar Turnamen Ngada Cup Jilid XI 2025

beritabernas.com – Persatuan Sepak Bola Ngada Yogyakarta berkolaborasi dengan Keluarga Besar Ngada Yogyakarta (KBNY) menyelenggarakan turnamen Ngada Cup Jilid XI mulai Jumat 28 Februari sampai Minggu 27 April 2025 di lLapangan Kentungan Yonif 403 Jalan Kaliurang Nomor 29-C Kentungan, Condongcatur, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman.

BACA JUGA:

Tema yang diangkat pada Turnamen Ngada Cup XI Tahun 2025 ini adalah Bersatu Dalam Lapangan, Kompak Dalam Peraudaraan. Tema ini sengaja diangkat mengingat tujuan dari turnamen tersebut adalah membangun persaudaran orang NTT di Yogyakarta, menjunjung tinggi nilai toleransi di tengah keberagaman, kerja sama dan kekelurgaan serta menjadi wadah untuk mengaktualisasikan diri dalam proses pengembangan potensi pemuda dalam bidang olah raga sepak bola.

Turnamen ini menggunakan sistem grup setengah kompetisi dengan jumlah peserta 12 klub putra. Semua tim akan dibagi ke dalam 3 grup dan masing-masing grup terdiri dari 4 tim. Juara dan runner-up grup masing-masing akan lolos ke partai quarter final serta 2 tim terbaik dari 3 grup akan dihitung panitia sehingga bisa mendapatkan 8 tim yang lolos ke 8 besar.

Dua tim siap bertanding dalam Turnamen Ngada Cup Jilid XI Yogyakarta di Lapangan Kentungan Yonif 403 Yogykarta, Minggu 2 Maret 2025. Foto: Edelbertus Jara

Turnamen Ngada Cup Jilid XI Yogyakarta dibuka secara resmi pada Minggu 2 Maret 2025 di Lapangan Kentungan Yonif 403 Yogykarta. Hadir pada acara pembukaan adalah 12 klub putera bersama suporter masing-masing, para sesepuh Ngada Yogyakarta, Pimpinan Yonif 403 yang diwakili Letnan 1 Muliyanto, tamu undangan dan seluruh panitia penyelenggara.

Pada sesi ini, pengucapan sumpah dan janji wasit oleh perwakilan wasit menjadi salah satu poin penting, dilanjutkan sambutan-sambutan. Ketua KBNY oleh Charles Meo Muga menjelaskan sejarah singkat Turnamen Ngada Cup Yogyakarta hingga memasuki jilid XI. Ia berharap event ini mempererat persaudaraan di antara orang Ngada, Flores, NTT yang ada di Yogyakarta karena hanya 90 menit bertanding di lapangan namun ada begitu banyak waktu di luar sana yang perlu dipupuk persaudaraan.

Sementara Edelbertus Jara S.Fil yang mewakili sesepuh Ngada Yogyakarta mengucapkan terima kasih kepada panitia penyelenggara. Ia berharap agar turnamen ini berjalan lancar dan damai. Turnamen saat ini bersamaan dengan Bulan Suci Ramadhan dan sebentar lagi Umat Katolik memasuki Masa Prapaskah sehingga situasi yang kondusif menjadi penting buat kita.

Pimpinan Yonif 403 yang diwakili Letnan 1 Muliyanto (tengah) memasuki lapangan untuk melakukan tendangan pertama tanda dimulainya Turnamen Ngada Cup Jilid XI Yogyakarta di Lapangan Kentungan Yonif 403 Yogykarta, Minggu 2 Maret 2025. Foto: Edelbertus Jara

“Bermainlah dalam permainan tetapi jangan main-main karena permainan bukan untuk main-main,” pesan Edelbertus.

Ketua Panitia Genji Constantino mengharapkan turnamen ini menghasilkan bibit pemain yang berkualitas. Mewakili Pimpinan Yonif 403, Letnan Satu Muliyanto menekankan pentinnya sumpah dan janji wasit sehingga pertandingan bisa berjalan lancar dan sukses.

Setelah itu Perwakilan Pimpinan Yonif 403 didampingi ketua panitia masuk lapangan melakukan tendangan pertama sebagai tanda dimulainya pertandingan di mana Tim Perseftim Flores Timur vs Frend Malaka-Atambua. (Edelbertus Jara)


There is no ads to display, Please add some

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *