Presiden Jokowi akan Pimpin Hampir Semua Pertemuan di KTT ke-42 ASEAN di Labuan Bajo

beritabernas.com – Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan memimpin hampir semua pertemuan dalam KTT ke-42 ASEAN yang akan digelar di Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Provinsi NTT, pada 10-11 Mei 2023.

Dari 8 pertemuan selama KTT ASEAN selama dua hari itu, 7 pertemuan akan dipimpin oleh Presiden Jokowi. Sedangkan satu pertemuan lagi akan dipimpin oleh PM Malaysia karena menjadi Ketua BIMP-EAGA.

BACA JUGA:

Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi kepada wartawan usai mengikuti rapat terbatas (ratas) yang dipimpin Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka Jakarta, Kamis, 27 April 2023, mengatakan, 8 pertemuan di KTT ASEAN antara lain pertemuan dengan parlemen, pemuda, bisnis hingga Indonesia-Malaysia-Thailand Growth Triangle (IMT-GT).

Presiden Jokowi memimpin Ratas persiapan KTT ASEAN. Foto: BPMI Sekretariat Presiden

Sementara terkait dokumen yang akan dihasilkan dalam KTT ke-42 ASEAN, menurut Menlu Retno Marsudi, hingga saat ini dokumen-dokumen tersebut masih dalam tahap negosiasi di tingkat pejabat tinggi (SOM/Senior Officials Meeting). Dokumen yang dihasilkan KTT ke-42 ASEAN akan fokus pada tema yang diangkat dalam keketuaan Indonesia, yaitu ASEAN Matters: Epicentrum of Growth.

Dokumen di ASEAN Matters terkait bagaimana upaya ASEAN meningkatkan dan memperkuat diri sehingga mampu menghadapi tantangan ke depan. Epicentrum of Growth terkait dengan resiliensi ekonomi ASEAN.

Presiden Jokowi didampingi Wapres Ma’ruf Amin memimpin Ratas persiapan KTT ASEAN. Foto: BPMI Sekretariat Presiden

“Intinya memperkuat resiliensi ekonomi sehingga ASEAN dapat menjadi epicentrum of growth. Semua dokumen masih dinegosiasikan saat ini. Mudah-mudahan semuanya selesai pada saat pertemuan KTT ASEAN,” kata Retno dalam siaran pers yang diterima beritabernas.com dari Biro Pers, Media dan Informasi (BPMI) Sekretariat Presiden, Kamis 27 April 2023.

Dikatakan, dalam KTT ke-42 ASEAN, Indonesia sebagai ketua berusaha membumikan ASEAN dalam bentuk berbagai kerja sama dan proyek-proyek yang bersifat konkret, mulai dari bidang kesehatan, ekonomi dan lain-lain. (lip)


There is no ads to display, Please add some

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *