Temui Keluarga Korban Tragedi Kanjuruhan, Presiden Berikan Santunan Rp 50 Juta

beritabernas.com – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menemui keluarga korban tragedi Kanjuruhan, Malang, pada Rabu 5 Oktober 2022. Selain menemui keluarga korban meninggal dunia, Presiden Jokowi juga menemui keluarga dan korban yang masih dirawat di rumah sakit.

Presiden Jokowi memberikan santunan Rp 50 juta untuk korban meninggal tragedi Kanjuruhan. Foto: IG@mohmahfudmd

Saat itu, Presiden Jokowi bersama Ibu Negara Iriana Joko Widodo memberikan santunan kepada korban meninggal dunia. “Saya bertemu dengan keluarga korban meninggal dari tragedi Kanjuruhan itu untuk memberikan sejumlah santunan. Semoga bisa meringankan beban daripada keluarga korban,” cuit Presiden Jokowi dikutip beritabernas.com dari akun twitter resmi Presiden RI.

Presiden Jokowi tidak menyebutkan berapa besar santunan yang diberikan kepada korban meninggal dunia. Namun, menurut keterangan Menkopolhukam Mahfud MD yang dikutip beritabernas.com dari video yang diunggah di akun instagramnya, Presiden Joko Widodo memberikan santunan sebesar Rp 50 juta bagi korban meninggal dunia.

https://www.instagram.com/mohmahfudmd/

Bersama Ibu Negara, Presiden Jokowi datang ke Kota Malang dan menjenguk para korban selamat dalam tragedi sepak bola di Stadion Kanjuruhan yang dirawat di RSUD dr Saiful Anwar. “Saya hendak memastikan mereka mendapatkan pelayanan terbaik dengan biaya yang ditanggung pemerintah,” cuit Presiden Jokowi dkutip beritabernas.com dari akun twitter resmi Presiden RI.

Menurut Menkopolhukam Mahfud MD, santunan diberikan kepada korban meninggal sebagai ungkapan belasungkawa, meskipun hilangnya nyawa tidak bisa dinilai dengan uang. (lip)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *