Program Studi Manajemen FE UST Gelar International Management Week 2022

beritabernas.com – Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Sarjanawiyata Tamanasiswa (FE UST) Yogyakarta menggelar event International Management Week (IMW) 2022 dengan tema Empowering Small and Medium Enterprises.

IMW merupakan kegiatan rutin tahunan yang dilaksanakan oleh Program Studi Manajemen FE UST. Kali ini acara berlangsung pada 29-31 Oktober 2022.

Menurut Ketua Prodi Manajemen FE UST Nonik Kusuma Ningrum SE MSc, IMW 2022 terdiri dari serangkaian kegiatan. Kegiatan pertama yakni The 1st International Community Services bertajuk Go Green! Save the Planet! Kegiatan ini bekerjasama dengan RS Dr Sardjito, RS Mata Dr YAP, dan Kamala Nusantara yang dilaksanakan pada tanggal 29 Oktorber 2022.

Selain itu, The 1st International Business Case Competition. Para peserta berasal dari berbagai negara seperti Mariano Marcos State University Philippines, Thepsatri Rajabhat University Thailand, Ho Chi Minh City University of Technology Vietnam, Yayasan Keluarga Pahlawan Nasional Yogyakarta, Politeknik Transportasi Darat Bali, STIE Nganjuk dan Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa (FE-UST) Yogyakarta.

Melalui kegiatan ini diharapkan mahasiswa dapat meningkatkan kemampuan problem solving dalam mengatasi permasalahan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). Kegiatan ini dilanjutkan dengan kegiatan Cultural Exchange dengan kegiatan membatik di Desa Batik Giriloyo dilanjutkan dengan City Tour yang dilakukan pada 30 Oktober 2022.

Suasana konferensi internasional manajemen dan bisnis. Foto: Philipus Jehamun/beritabernas.com

Sementara pada Senin 31 Oktober 2022 digelar The 1st International Conference on Management and Business dengan Keynote Speaker dari SEAMEO Dr Nithiananthini Kumarawel dan plenary speakers Prof Dr Russyani Ismail (University Utara Malaysia), Azyyati binti Anuar, Ph.D (University Teknologi MARA, Kedah), Ass Prof Dr Kanya Berndt (Thepsatri Rajabhat University Thailand), Assoc Prof. Yuyun Yulia Ph.D. (Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa) serta Krismary Sharmaine D Yapo (Mariano Marcos State University Philippines).

Menurut Nonik, The 1st International Seminar Community Services Project yang digelar di Ibis Style Hotel Malioboro Yogyakarta selain memfasilitasi call for paper riset juga menyajikan presentasi dan diskusi pendalaman kerjasama pengembangan kapasitas kelembagaan dari Balai Besar Pelatihan dan Pemberdayaan Masyarakat (BPPPM), Dinas Perindustrian Koperasi dan UMKM Kota Yogyakarta, Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Gunung Kidul, Rumah Inspirasi Jogja (RUMIJO), LP2M UST, dan Program Studi Manajemen FE-UST. Kedua kegiatan ini dilaksanakan secara hybrid (daring dan luring). (lip)


There is no ads to display, Please add some

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *