Pemkot Yogyakarta Menyediakan Program Beasiswa Prestasi 2022 bagi SD/MI dan SMP/MTs

beritabernas.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Yogyakarta melalui UPT (Unit Pelayanan Terpadu) Jaminan Pendidikan Daerah Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kota Yogyakarta mempunyai program Beasiswa Prestasi 2022.

Menurut informasi yang dikutip beritabernas.com di akun instagram Pemkot Yogyakarta, program Beasiswa Prestasi 2022 ini khusus untuk peserta didik Penduduk Kota Yogyakarta jenjang SD/MI dan SMP/MTs.

Beberapa ketentuan untuk mengikuti atau mendapatkan program Beasiswa Prestasi 2022 Pemkot Yogyakarta tersebut adalah pertama, peserta didik berasal dari keluarga pemegang kartu menuju sejahtera (KMS) maupun bukan pemegang KMS.

https://www.instagram.com/pemkotjogja/

Kedua, peserta didik terdaftar dalam kartu keluarga (KK) atau C1 Kota Yogyakarta dan status sebagai anak atau cucu. Ketiga, telah menyelesaikan pendidikan jenjang SD atau MI dan SMP atau MTS. Keempat, telah mengikuti ASPD pada satuan pendidikan.

Sementara syarat-syarat yang diperlukan adalah:

  • fotokopi nilai ASPD dilegalisir satuan pendidikan
  • fotokopi kartu keluarga atau C1
  • fotocopy KMS bagi keluarga pemegang KMS
  • berkas dikumpul perangkap 2 dimasukkan dalam map warna merah untuk SD/MI dan warna biru untuk SMP/MTs.
  • Sementara besarnya beasiswa untuk jenjang SD/ MI (KMS atau bukan KMS) untuk peringkat I: 1.200.000 dan peringkat II: Rp 1 juta. Untuk jenjang SMP atau MTS pemegang KMS atau bukan KMS peringkat I 1.400.000 dan peringkat II: 1.200.000. (lip)

There is no ads to display, Please add some

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *