Rayakan Milad ke-27, MAN 5 Sleman Gelar Berbagai Acara yang Meriah

beritabernas.com – Untuk menyambut ulang tahun atau Milad ke-27 Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 5 Sleman pada 17 Maret 2024 diadakan berbagai kegiatan dengan penuh semangat. Rangkaian kegiatan diawali pada 4 Maret hingga 5 Maret dengan berbagai acara yangmeriah untuk memperingati peristiwa bersejarah ini.

Pada tahun2024 ini, perayaan ulang tahun atau Milad ke-27 MAN 5 Sleman mengambil tema Merdeka Berkarya, Meraut Cinta Budaya. Pada hari pertama perayaan dimulai dengan senam sehat ceria untuk memulai hari dengan penuh semangat.

BACA JUGA:

Selain itu, diadakan pemilihan duta MAN 5 Sleman untuk menemukan sosok-sosok yang akan menjadi duta yang membanggakan madrasah ini. Kemudian, ada lomba tumpeng dan lomba membuat video ucapan HUT sebagai ajang kreativitas bagi seluruh siswa. Sementara bersih-bersih lingkungan menjadi bentuk kepedulian terhadap lingkungan sekitar.

Siswi MAN 5 Sleman mengikuti acara peringatan HUT ke-27, Selasa 5 Maret 2024. Foto: Dok MAN 5 Sleman

Pada hari kedua, Selasa 5 Maret 2024,perayaan HUT dimulai dengan Muqoddaman 30 Juz. Acara seremonial perayaan HUT diadakan dengan kehadiran para pejabat dari Kementerian Agama, termasuk Kepala Kantor Wilayah Kemenag DIY, Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Sleman, mantan kepala madrasah, muspika, komite dan beberapa tamu undangan lainnya. Acara seremonial dilaksanakan di lapangan selatan di depan gedung baru workshop keterampilan, sekaligus tasyakuran atas diresmikannya gedung megah tersebut. 

Kakanwil Kemenag DIY Dr H Masmin Afif M.Ag memotong tumpeng kemudian diberikan kepada Kepala Madrasah Akhmad Mustaqim S.Ag MA. Kakanwil Kemenag DIY mengajak seluruh keluarga besar MAN 5 Sleman untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan.

Ia juga menekankan pentingnya madrasah yang membanggakan secara fisik, kecakapan dalam membaca Al-Qur’an, pemahaman teknologi informasi, dan inovasi. “Masyarakat menunggu kiprah nyata dari madrasah, tingkatkan skill, prestasi, setelah lulus bisa melanjutkan ilmu di perguruan tinggi, atau bekerja, baru berkeluarga,” kata Kakanwil Kemenag DIY kepada para siswa MAN 5 Sleman. 

Kakanwil Kemenag DIY Dr H Masmin Afif M.Ag memotong tumpeng untuk kemudian diberikan kepada Kepala Madrasah Akhmad Mustaqim S.Ag MA. Foto: Dok MAN 5 Sleman

Ia juga berharap MAN 5 Sleman dapat menjadi contoh bagi generasi muda dalam mengembangkan keterampilan dan keahlian serta mempersiapkan diri untuk melanjutkan studi di perguruan tinggi dan berkarir di dunia kerja, apalagi sudah diberikan fasilitas gedung baru SBSN khusus untuk keterampilan. Usai pemotongan tumpeng, Kakanwil Kemenag DIY juga sempat mengunjungi Perpustakaan Amarta untuk melihat koleksi buku dan hasil karya siswa-siswi MAN 5 Sleman dan memberikan testimoni.

Perayaan semakin meriah dengan penampilan peragaan busana siswa keterampilan Tata Busana yang memperagakan busana Muslimah modern buatan mereka. Penampilan band dari siswa dan guru pun turut menyemarakkan acara milad.

Perayaan ulang tahun ke-27 MAN 5 Sleman ini tidak hanya menjadi momen untuk bersenang-senang, tetapi juga sebagai ajang untuk merenungkan perjalanan MAN 5 Sleman selama ini dan mempersiapkan langkah-langkah untuk masa depan yang lebih gemilang. (Fathna Sa’adati Choliliyah SS, Guru MAN 5 Sleman).


There is no ads to display, Please add some

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *