beritabernas.com – Setelah semua dinyatakan lulus pada tahun pelajaran 2022/2023, siswa-siswi Kelas VI SD Eksperimental Mangunan Go dikembalikan kepada orangtua/wali masing-masing. Acara penyerahan kembali siswa/siswi kelas VI itu dilakukan di Aula SD Eksperimental Mangunan Go (Gowongan) pada Sabtu 10 Juni 2023.
Acara penyerahankKembali siswa-siswi Kelas VI SD Eksperimental Mangunan Go ini dihadiri Romo Singgih selaku Ketua Yayasan Dinamika Edukasi Dasar (DED), Romo Edy selaku pendamping sekolah dan perwakilan komite sekolah.
Acara diawali dengan iring-iringan dari siswa-siswi kelas VI dilanjutkan dengan berkat sekaligus doa yang dipimpin Romo Edy. Kemudian dilakuka tari pembuka yakni Tarian Belalang yang ditbawakan Aka (siswa kelas 1) dan Dava (siswa kelas 3).
Rangkaian acara selanjutnya adalah sambutan dari Bu Indri selaku kepala sekolah dan Romo Singgih, pembacaan SK kelulusan oleh Ari Widya Pertiwi SPd, Wali Kelas VI, dengan hasil lulus 100 persen.
BACA JUGA:
- SD Mangunan Go Gelar Festival Literasi
- SDN Tegalpanggung Gelar Potensi untuk Membangun Semangat Bisnis Siswa
- SD Eksperimental Mangunan Go Yogyakarta Gelar PerJuSa
Setelah pembacaan SK Ketulusan dilanjutkan denga pengalungan samir, penyerahan Surat Keterangan Lulus dan boket untuk siswa siswi kelas VI.
Sidik selaku perwakilan orangtua siswa mengucapkan terima kasih atas bimbingan, pendampingan dan pengajaran yang telah dilakukan oleh bapak ibu guru dan karyawan SD Eksperimental Mangunan Gowongan yang disambut oleh kepala sekolah sekaligus menyerahkan kembali siswa-siswi kepala orangtua/wali masing-masing.
Indri berharap anak-anak kelas VI tetap mekar di pendidikan yang lebih tingg, dan selalu ingat apa yang ditanamkan selama bersekolah di SD Eksperimental Mangunan Go dengan karakter ekploratif, kreatif dan integral di mana pun berada.
Acara diakhiri dengan ramah tamah menikmati hidangan yang telah disediakan melalui Paguyuban Orangtua Siswa kelas VI. (agung budi putranto)
There is no ads to display, Please add some