beritabernas.com – Arus kendaraan di pintu keluar tol Prambanan dari arah timur ke arah Jogja padat dan macet. Untuk bisa keluar dari jalan tol menuju jalan utama Jogja-Solo membutuhkan waktu hampir satu jam. Antrean mobil di jalan tol menuju pintu keluar tol Prambanan hampir mencapai 1 kilometer.
BACA JUGA:
- Tol Fungsional Tamanmartani Digunakan untuk Arus Balik dari Jogja ke Timur hingga 7 April
- Hari Kedua Idul Fitri 2025, Obyek Wisata Klangon Dipadati Wisatawan
Ketika beritabernas.com melintasi jalan tol dari Kartasura hingga Prambanan, pada Selasa 1 April 2025 malam, jalan relatif lancar meski cukup padat kendaraan. Perjalanan mulai tersendat sejak dari jalan tol arah Tamanmartani, Kalasan, Sleman dan arah Prambanan, Klaten, Jawa Tengah.
Dari pengamatan beritabernas.com, kemacetan terjadi selain karena vulume kendaraan yang jauh di atas kapasitas ruas jalan juga karena sistem buka tutup di pintu keluar jalan tol Prambanan menuju Jalan Jogja-Solo yang terlalu lama.

Kepadatan atau kemacetan terutama dari arah Timur menuju Jogja, baik di jalur jalan tol maupun jalan Jogja-Solo. Sementara dari arah barat (Jogja) relatif lancar karena sampai di pintu tol kendaraan terpencar, sebagian lewat jalan tol dan sebagian lewat jalan biasa Jogja-Solo.
“Gila, panjang sekali antreannya, sekitar 1 kilometer. Untuk bisa keluar dari jalan tol harus menunggu hampir satu jam,” kata Danang, warga Kadirojo, Purwomartani, Kalasan, Sleman yang datang dari arah Solo menuju Jogja, Selasa 1 April 2025 malam.
Untuk menghindari kemacaten di jalan Solo-Jogja, Danang yang keluar dari pintu tol Prambanan harus kembali ke Timur untuk mencari jalan pintas lewat Manisrenggo, Klaten. Meski di jalur alernatif tersebut juga padat kendaraan, tapi perjalanan relatif lancar.

Hal yang sama juga diakui Ika, yang datang dari Solo ke Jogja, pada Rabu 2 April 2025 siang. Ika yang bersama suami dan kedua anaknya datang dari Cirebon melewati Solo lalu ke Jogja mengaku pintu keluar jalan tol Prambanan padat dan macet, terutama dari arah Timur.
“Iya Pak, tadi kami juga mengalami kemacetan di pintu keluar tol Prambanan. Harus menunggu agak lama untuk bisa keluar dari jalan tol menuju jalan Jogja-Solo,” kata Ika.
Sebaliknya dari arah Jogja ke Timur relatif lancar, meski agak sedikit tersendat menuju pintu tol fungsional Tamanmartani, Kalasan, Sleman. “Ini juga agak padat. Kami harus melewati jalan kampung menuju pintu tol Tamanmartani karena jalan utama padat,” kata Ika saat kembali ke Solo lewat pintu tol Tamanmartani, Rabu 2 April sekitar pukul 16.00 WIB. (lip)