beritabernas.com – Gerakan Pramuka Kwartir Cabang 1205 Kota Yogyakarta menyelenggarakan Giat Bakti dalam Posko Karya Bakti Pramuka Lebaran 1443 H tahun 2023 dengan Penanggung jawab Amin Sapto Nugroho. Pramuka SMA BOPKRI 1 Yogyakarta berpartisipasi dalam Posko Karya Bakti Lebaran 2023 tersebut.
Siswa-siswi SMA BOKPRI 1 Yogyakarta yang bertugas dalam Posko Karya Bakti Pramuka Lebaran 1443 H tahun 2023 adalah Calon Dewan Ambalan yakni Charlie Setia Budhi, Gabriele Evangelina Adelaide, Fradella Wiloso dan Rhemasari Glorianingtyas Setia Nugrahan. Kemudian Dewan Ambalan terdiri dari Kevin Riski Fitriyan Handriyanto, Darlene Aurel Emalia dan Yustinus Alexanrian Himang.
Mereka didampingi Pembina Pramuka Drs Mursetyadi Yuli Sadono MPd, Gideon Haryo Adhi SH dan Octavianus Chris Ardyanto SPd. Baik Calon Dewan Ambalan, Dewan Ambalan maupun Pembina Pramuka yang bertugas dalam Posko Karya Bakti Pramuka Lebaran 1443 H tahun 2023 tersbut mendapat surat tugas resmi dari Kepala SMA BOPKRI 1 Yogyakarta Sartana S.PAK MPd.
Pada tahun 2023 ini Posko Karya Bakti Lebaran ada tiga titik, yakni Posko Simpang Empat Tugu Pal Putih, Posko Teteg Abubakar Ali dan Posko Simpang Empat 0 km (Kantor Pos Besar) Yogyakarta. Setiap posko dibagi menjadi dua shift tugas, shift 1 mulai dari jam 08.00-14.00 dan shift 2 dari jam 14.00-20.00 wib.
Kwartir Cabang 1205 Kota Yogyakarta dalam pelaksanaan Posko Karya Bakti Lebaran melibatkan beberapa pangkalan baik SMA/SMK Negeri maupun swasta dan Satuan Karya Pramuka. Setiap pangkalan menugaskan 4 peserta didik penegak di setiap kali tugas.
Dalam tugas anggota Pramuka akan bergabung dengan Polri, Linmas, Dinkes dan relawan di setiap posko. Mereka bertugas mulai 18 April sampai 27 April 2023.
Tugas Pramuka dalam Posko Karya Bakti Lebaran 2023antara lain membantu masyarakat atau wisatawan dalam menentukan arah dan tujuan, membantu arus penyeberangan, membantu menciptakan suasana lingkungan yang kondusif, aman dan nyaman di lingkungan sekitar ketugasan.
SMA BOPKRI 1 Yogyakarta merupakan salah satu pangkalan yang terlibat dalam Posko Karya Bakti Lebaran tahun 2023 ini. Pramuka SMA BOPKRI 1 mendapatkan jadwal tugas pada Rabu 19 April 2023 di shift 1 dan Selasa 25 April 2023 di shift 2 di Posko Teteg Abubakar Ali Yogyakarta.
Pada Rabu 19 April 2023 saat melaksanakan ketugasan di Posko Teteg Abubakar Ali mendapatkan kunjungan dan support dari jajaran Gerakan Pramuka Kwartir Daerah DIY yang dipimpin langsung oleh KaKwarda GKR Mangkubumi didampingi para andalan dan Penanggung jawab KBL dari kwartir Cabang Kota Yogyakarta.
GKR Mangkubumi selaku Ketua Kwartir Daerah Gerakan Pramuka DIY secara simbolis menyematkan ban lengan untuk Pramuka yang bertugas dalam Posko Karya Bakti Lebaran tahun 2023.
Dari giat bakti ini para Pramuka diharapkan dapat menunjukkan baktinya kepada masyarakat secara nyata, sehingga Pramuka terlibat langsung dalam pengamalan kode kehormatan dalam pembangunan masyakarat seutuhnya.
Tetap ikuti aturan dalam setiap tugas bakti, menjaga tempat tugas dengan baik sehingga tercipta keamanan serta nyaman dalam pelaksanaan tugas bakti. (agung budi putranto)