Wisdom Park UGM, Tempat Rekreasi yang Aman dan Nyaman di Tengah Kota Yogyakarta

beritabernas.com – Bagi Anda yang suka rekreasi tanpa mengeluarkan biaya satu sen pun cukup rekreasi di tengah Kota Yogyakarta. Tepatnya di Wisdom Park UGM. Tempatnya dijamin aman dan nyaman.

Wisdom Park UGM yang dulu dikenal dengan nama Lembah UGM kini sudah ditata rapih, indah dan nyaman. Lokasinya berada di sisi timur Kampus UGM atau sebelah barat Kampung Kuningan, Desa Caturtunggal, Kecamatan Depok, Sleman.

Selain sebagai tempat rekreasi yang aman dan nyaman, Wisdom Park UGM juga sebagai tempat yang nyaman untuk olahraga tracking atau jogging. Karena lokasinya berada di sepanjang sungai dan di bawah pepohonan yang rimbun.

Terowongan di Wisdom Park UGM di bawah jembatan penghubung Kampus UGM dengan Kampung Kuningan. Foto: Philipus Jehamun/beritabernas.com

Dengan suara gemercik air sungai yang mengalir dan angin yang bertiup sedang membuat udara terasa segar. Lokasi Wisdom Park yang memanjang dari Lembah UGM di utara hingga tepi Jalan Colombo sisi utara Syantikara di selatan dengan total keliling melingkar 2,5 kilometer, kita bisa menikmati udara yang segar dengan suasana yang sangat nyaman.

Bagi mereka yang capai bisa istirahat sejenak dengan duduk di taman berumput hijau sambil melihat air sungai yang mengalir pelan dan bening. Bisa juga duduk-duduk di tempat duduk yang disediakan secara permanen alias tak bisa dipindah-pindah.

BACA JUGA:

“Bagus lokasinya. Sangat cocok untuk olahraga dan rekreasi. Aman dan nyaman,” komentar Lies Ratnawati, warga Purwomartani, Kalasan, Sleman yang baru pertama kali ke Wisdom Park UGM, Minggu 10 September 2023 sore.

Dari pengamatan beritabernas.com pada Minggu 10 September 2023 sore, ratusan warga terutama mahasiswa dan keluarga memadapi Wisdom Park UGM untuk rekreasi dan olahraga (tracking dan jogging). Sebagian lagi duduk asyik di tepi sungai dan Lembah UGM dengan air yang bening. Ada pula yang duduk asyik sambil membuka laptop.

Seorang warga berfoto dengan latar belakang Lembah UGM, Minggu 10 September 2023. Foto: Philipus Jehamun/beritabernas.com

Suasana semakin ramai karena di Stadion Pancasila sisi timur Lembah UGM dan lapangan mini dekat GOR UGM dipenuhi anak muda yang sedang berolahraga. Semakin sore udara semakin sejuk menjurus dingin tiupan angin yang kian kencang.

Untuk masuk ke Wisdom Park UGM bisa lewat belakang atau barat Stadion Pancasila. Di tepi sungai terdapat area parkir mobil yang cukup luas. Di sana juga tersedia banyak kamar mandi yang bersih. Bagi anda yang ingin rekreasi tanpa harus mengeluarkan biaya satu sen pun silahkan datang ke Wisdom Parka UGM karena hingga saat ini tidak dikenakan biaya. (lip)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *